SOCIAL MEDIA

Rabu, 30 Mei 2018

Prive Uri-Cran Atasi Tuntas Anyang-Anyangan

Terkadang bagi saya menjadi suatu kebiasan atau sebagian orang keinginan untuk menahan buang air kecil pada saat melakukan perjalanan keluar kota ataupun mudik dengan menggunakan bus atau kereta dengan kondisi tertentu yang tidak memungkinkan untuk ke toilet, yang alasannya bisa saja karena lalu lintas yang macet ataupun toilet yang kurang bersih, karena alasan itulah kadang-kadang saya untuk menahan buang air kecil, lalu apakah berbahaya bagi kesehatan kita jika sering menahan buang air kecil?

Nah, hal yang diatas menjadi pertanyaan saya ini alhamdulillah dikupas dalam acara Blogger Gathering dan Talkshow bersama Uri-Cran dan Blogger Perempuan Network (BPNetwork) dan alhamdulillah saya menjadi salah satu yang hadir dari 50 orang Blogger Perempuan Network yang diundang pada tanggal 28 Mei 2018 yang diadakan di Ballroom Hotel Harris, Kelapa Gading, Jakarta Utara.



Berpose dahulu sebelum acara dimulai

Dan tema yang diambil di Blogger Gathering ini adalah "Pentingnya Menjaga Kesehatan Saluran Kemih Pada Wanita" yang dikupas lengkap oleh bintang tamu sekaligus narasumber yang tidak asing lagi sebagai presenter kesehatan acara disebuah stasiun televisi swasta Dr. Oz Indonesia yaitu dr. Boy Abidin SpOG (K). Acara yang dimulai sekitar jam 4 sore, ngeilmu sambil ngabuburit,  yang dipandu dengan Mc Sani.

dr.Boy Abidin SpOG (K) 

Acara dibuka dengan sambutan yang disampaikan ibu Diah  perwakilan PT Combiphar dan Uri-Cran ini dengan mengatakan bahwa dikesempatan yang special ini diharapkan yang hadir para blogger menjadi salah satu pelopor hidup sehat dengan memberikan informasi-informasi tentang kesehatan terutama dalam hal masalah kesehatan pada wanita.

Ibu Diah, Perwakilan PT Compbiphar dan  Uri-Cran

Infeksi Saluran Kemih

Apa sih infeksi saluran kemih (ISK)  itu? mungkin sebagaian orang bertanya tentang hal ini, secara definisi yang diutarakan oleh narasumber dr. Boy Abidin, SpOG (K) bahwa infeksi saluran kemih  adalah suatu infeksi dimana adanya koloni kuman di saluran kemih yang masuk secara hematologi (aliran darah) dan menjalar keatas.  Dan keluhan pertama yang dirasakan oleh wanita yang mengalami peradangan/infeksi adalah anyang-anyangan dan seperti yang kita ketahui bahwa sistem kemih itu sebenarnya dimulai dari ginjal, ureter, kandung kemih dan uretra.

Sumber hellosehat.com

Sebagian infeksi ini sering terjadi yang melibatkan saluran yang kencing bagian bawah (rendah) yaitu kandung kemih dan uretra. Dan faktanya bahwa sebagian  banyak yang mengalami infeksi saluran kemih ini  50-60% adalah wanita,  yang tidak hanya menyerang para wanita usia reproduksi, anak-anak, wanita usia menopause, wanita hamil maupun  pria.

Mengapa sih wanita lebih rentan dan sering terkena infeksi saluran kemih dibandingkan pria?  dikarenakan bahwa wanita dimana memiliki uretra (saluran kencing) lebih pendek daripada pria dan letaknya pun berdekatan dengan daerah anus, sehingga hal ini membuat kuman atau bakteri lebih memungkinkan mudah masuk ke saluran kandung kemih, dan hampir 25% bahwa wanita akan mengalami infeksi saluran kemih ini secara berulang-ulang kali (2 sampai 3 kali). Maka dari itu kita harus tahu gejala dan penyebabnya dari anyang-anyangan ini agar sembuh secara total.

Perbedaan sistem saluran kemih pada wanita dan pria

Sistem saluran kemih pada wanita

Kenali Gejala dari infeksi Saluran Kemih atau Anyang-anyangan 

walaupun faktanya wanita sering mengalami infeksi saluran kencing ini tidak menunjukan gejala hingga kerap kali para wanita tidak menyadarinya kalau dia sudah terinifeksi  dan  berdasarkan gejalanya ISK ini dapat dibagi menjadi dua yaitu ISK bagian bawah dan bagian atas.
Baca juga gejala-anyang-anyangan-jangan-sepelekan

Gejala infeksi saluran kemih yang sering dialami dibagian bawah diantaranya :
  • Nyeri saat BAK (Buang Air Kecil), rasa panas yang dirasakan dibagian uretra
  • BAK lebih sering dan sampai dimalam hari dan jumlah urine yang keluar sedikit-sedikit 
  • Tidak bisa menahan BAK bahkan bisa sampai mengompol dan biasanya terjadi pada wanita usia menopause 
  • BAK yang tidak tuntas (anyang-anyangan) 
  • Demam ringan dan tidak enak badan (malaise) 
Infeksi saluran  kemih bagian bawah

Gejala infeksi saluran kemih yang sering dialami bagian atas, diantaranya:
  • Demam tinggi hingga menggigil
  • Hilang nafsu makan
  • Mual dan muntah
  • Nyeri pada pinggang (lokasi ginjal)
Infeksi saluran kemih bagian atas


Baca juga gejala-anyang-anyangan-yang-harus-anda-ketahui

Penyebab Infeksi Saluran Kemih

Kalau dilihat penyebab utama kasus dari anyang-anyangan ini sekitar 80% adalah berasal dari kuman atau bakteri E-Colli yang menempel pada dinding saluran kemih atau saluran kencing.

Kuman atau Bakteri E-Colli
Dan ada beberapa faktor lain yang menjadi penyebab anyang-anyangan diantaranya adalah :
  • Kurang minum, dengan sedikitnya air yang terdapat disaluran kemih menyebabkan koloni kuman atau bakteri mengendap dan terjadinya peradangan infeksi, sebaiknya cukupi kebutuh air kedalam tubuh kita 8 gelas dalam sehari dan paling mudah jika kekurangan cairan dalam tubuh yaitu dilihat dari warna urine
  •  Sering menahan buang air kecil
  • Aktivitas seksual, kondisi ini bisa memicu terjadinya gesekan pada saluran kemih dan bisa juga masuknya kuman atau bakteri ke vagina dan menyebar kesaluran kemih
  • Menopause, karena lubang saluran kemihnya sudah longgar dan hormon estrogennya sudah menurun maka kuman atau bakteri lebih mudah menempel disaluran kemih
  • Diabetes, seperti yang kita ketahui bahwa penderita diabetes ini gejalanya banyak minum (haus), banyak makan, dan banyak buang air kecil dimana urinenya mengandung glukosa  dan daya imunitasnya yang menurun juga kadar gulanya yang tinggi sehingga ISK ini lebih mudah terjadi
  • Faktor Kehamilan, wanita yang sedang hamil mudah sekali mengalami ISK ini biasanya dari keputihan yang sifat awalnya normal dan jika tidak dijaga dengan baik akan adanya koloni yang kuman yang menyebabkan radang dan bisa menyebar ke saluran kemih dan bisa mengalami komplikasi pada kehamilan yang tidak diinginkan. Baca juga langkah-menuju-kehamilan-sehat
Komplikasi dari ISK pada wanita hamil

Berikut beberapa hal pencegahan ISK yang dapat dilakukan adalah :
  • Minum air putih (2-3 liter sehari) 
  • Menjaga kebersihan organ intim, karena salah satu ciri organ intim yang sehat adalah bebas dari kuman atau bakteri yang dapat menganggu reproduksi
  • Hindari menahan BAK
  • Bersihkan (pembilasan saat BAK) dari depan ke belakang dan sebaiknya setelah itu dilap dengan handuk katun ataupun tisu kering
  • Gunakan bahan pakaian dalam berbahan katun
  • Mengkonsumsi buah Cranberry

Atasi Tuntas Anyang-anyangan Dengan Prive Uri-Cran

Seperti yang kita ketahui bahwa salah satu yang dapat mengatasi anyang-anyangan atau ISK ini adalah dengan mengkonsumsi buah Cranberry yang berwarna merah tua ini, yang sejak dahulu diketahui khasiatnya sebagai obat dan juga sebagai sumber vitamin yang tinggi untuk meningkatkan kekebalan tubuh (imunitas) dan antioksidan.

Dan sementara jus cranberry ini diketahui sangat efektif untuk mengatasi anyang-anyangan, dimana karena buah cranberry yang kaya akan Proantocyanidin (PAC) yang dapat mencegah pertumbuhan atau penempelan kuman atau bakteri E-Colli pada saluran kemih dannmembuangnya.

PT Combiphar dengan produknya Prive Uri-Cran dengan Ekstrak Cranberry nya dapat mencegah bakteri E-Colli yang menempel disaluran kemih dan dikemas secara praktis yang bisa dibawa kemana-mana (berpergian)

Prive Uri-Cran ini memiliki 2 jenis varian kemasan dan komposisinya yaitu :

1. Prive Uri-Cran Kapsul, dengan komposisi 250 gram Ekstrak Cranberry dengan isi perbox 30 kapsul/box dan  dosis penggunana 1-2 kapsul/hari
2.  Prive Uri-Cran Plus  Powder sachet (serbuk), dengan komposisi 375 gram Ekstrak Cranberry, 60 mg Vit C, 0.1 mg Bifidobacterium bifidum dengan isi perbox 15 sachet/perhari dan dosis penggunanan 1-2 sachet/perhari

2 Varian kemasan Ptive Uri-Cran, Kapsul dan Powder Sachet (serbuk)
Dok.Google
Untuk mendapatkan produk Prive Uri-Cran ini tersedia  di Apotik, Toko obat dan Via Online. Dan untuk mengetahui informasi lebih jauh tentang produk ini bisa kita kunjungi uricran.co.id


Prive Uri-Cran Plus dengan Ekstrak Cranberry 

Oh ya pada waktu Blogger Gathering dan Talkshow Uri-Cran ini kita para peserta juga dapat menikmati Prive Uri-Cran Plus yang  disediakan dengan rasanya segar dan enak (tidak asam) dan bisa minum kapanpun dan dimanapun tanpa harus makan terlebih dahulu karena sifanya yang alami dan aman sekali untuk ibu hamil dan anak-anak.
URI-CRAN DATANG, ANYANG-ANYANGAN HILANG
Setelah waktu menunjukan pukul 17.30 dan selesainya paparan yang lengkap dari dr. Boy Abidin,  SpOG (K) lalu dilanjutkan dengan tausiyah ramadhan yang disampaikan oleh ustadz Saleh Kurniawan lalu dilanjutkan buka puasa bersama serta pengumuman kontes foto Instagram dan doorprize.

Berfoto bersama Narasumber dan Pihak Combiphar 

Ustadz Saleh Kurniawan


#wanitauricran
#bigbanguricran

Untuk info lebih lengkap bisa kita kunjungi sosial medianya dan follow :

Facebook  : Prive-Cran
Instagram : uricran.id
Website.    : uricran.co.id























17 komentar :

  1. Uricran bukan cm buat mengobati ya tapi jg buat mencegah. Hmm, ingey pengalamanku dulu waktu kena anyang-anyangan ga enak banget. Untungnya bs sembuh kmrn krn banyak minum air putih.

    BalasHapus
  2. Duuuh emang gak enak banget nih anyang-anyangan saya juga pernah. Saya coba banyakin minum aja alhamdulilaah hilang. Terus kapok gak mau nahan-nahan pipis lagi. Sekarang udah tau ada prive-urican ya yg bisa atasi anyang2an...

    BalasHapus
  3. Minum uri cran cocok nih buat mak Iha, secara lagi hamil kan. Buat jaga-jaga aja. Aku pernah nyobain, enak rasanya berrynya.

    BalasHapus
  4. Wah lagi banyak informasi yah tentang anyang-anyangan dan bahaya infeksi saluran kemih. Harus jaga kesehatan banget nih dari sekarang

    BalasHapus
  5. Allhamdulillah saya belum pernah anyang-anyangan. Tetapi membaca tulisan ini jadi membantu saya dalam menjga kesehatan saluran kemih. Terima kasih

    BalasHapus
  6. Anyang anyang mmg bikin gemes
    Berasa di PHP
    Pengin pipis eh pas sampe kamar mandi ga ada keluar.
    Sekarang ada uricran jd bisa buat cegah selain gaya hidup yg hrs diubah ya

    BalasHapus
  7. Anyang2an atau ISK emang bikin gak nyaman ya? Organ kewanitaan emang sensitif jdnya perlu dijaga baik2 kebersihannya. Kalau udah terlanjur kena bisa minum uricran ini ya mbak buat menanggulanginya TFS

    BalasHapus
  8. Ah yang namanya penyakit ya, gampang banget ya kak deket deket. Mudah mudahan bisa dicegah lebih dini.

    BalasHapus
  9. Nah, betul banget bumil harus jaga-jaga jangan sampai terkena anyang-anyangan kasihan calon dedek bayi.
    Sehat terus ya bumil....

    BalasHapus
  10. Tahun lalu Mamah aku sempat terkena inpeksi saluran kemih, sampai dirawat di rumah sakit. Kasian liatnya karena anyang-anyangan dan memang susah nahan pipis. Aku baru tahu tentang uni cran ini, semoga bisa untuk pencegahan dini agar tidak anyang-anyangan.

    BalasHapus
  11. Saya kadang juga suka nahan membuang air kecil karena sedang dijalan dan terkena macet. Akhirnya menyebabkan anyang-anyangan dan nyebelin loh kalau pas anyang-anyangan, sekarang sudah ada Uricran yang dapat mengatasi masalah anyang-anyangan

    BalasHapus
  12. Serem juga ya efek dari gangguan infeksi saluran kencing pada ibu hamil. Untung ada prive uricran ya mba, aku pernah coba enak ya rasanya

    BalasHapus
  13. AKu pas masih kerja kantoran pernah kena infeksi saluran kemih dan itu sakit banget gak bisa ngapa ngapain. Ternyata aku kurang banget minum dan sering duduk terlalu lama. Jadi takut akunya.

    BalasHapus
  14. Aduh iya betul anyang2an pas traveling itu sungguh menyiksa. Jangan sampe ya mudik nanti mood mendadak kacau gara2 yg satu ini.

    BalasHapus
  15. Momok banget kena anyang anyangan. Paling ogah kena lagi karena aku tu sering kena isk jaman awal nikah dulu. Huft

    BalasHapus
  16. Dengar kata anyang-anyangan kapok saya nahan2 buang air kecil, soalnya pernah ngalamin sakit buang air kecil karena akibat dari suka nahan2 gitu

    BalasHapus
  17. Informatif banget mbak infonya. Lengkap! Memang ga boleh nahan pipis dan pipis ga tuntas yaaa. Anyang-anyangan memang ga enak banget!

    BalasHapus